![]() |
Elang Gumilang Wujudkan Rumah Idaman Untuk Kalangan Menegah Ke Bawah |
Ia bertekad membuat sebuah perumahan yang diperuntukan kalangan menengah ke bawah dengan harga jual sebesar Rp 25 jutaan dan dapat dicicil setiap bulannya sebesar Rp 90 ribu.
Ada banyak cara yang dilakukan orang untuk menjadikan hidupnya lebih berkualitas. Elang Gumilang merupakan pemuda asal Bogor yang giat dalam bekerja.
Lahir dari keluarga yang berkecukupan tak membuat sosok Elang menjadi pribadi yang manja. Sejak duduk dibangku SMA, Elang mulai berbisnis kecil-kecilan untuk menambah uang saku. Berjualan donat di sekitaran sekolah menjadi pilihannya. Tak disangka hasilnya lumayan.Lulusan Institut Pertanian Bogor (IPB) ini sebelumnya juga telah mencoba memasarkan minyak yang juga menjadi bisnis keluarganya. Sebagai seorang pria ia tak merasa malu membawa tas besar yang berisikan minyak goreng.
Tak mau berhenti di situ, Elang mencoba peruntungan di dunia pendidikan dengan membuka jasa les bahasa Inggris. Ketertarikannya pada dunia properti dimulai saat ia bertemu dengan pemulung di jalan saat hendak pulang ke rumah.
![Kisah Inspiratif Anak Muda Bogor Membuat Perumahan Untuk Warga Miskin [Studentpreneur] Kisah Inspiratif Anak Muda Bogor Membuat Perumahan Untuk Warga Miskin rumah murah rumah miskin rumah 100 juta properti elang gumilang profil elang gumilang perumahan murah elang gumilang](http://studentpreneur.co/wp-content/uploads/2014/11/elang-gumilang.jpg)
Bersama kawan-kawannya Elang mendirikan Elang Group. Ia bertekad membuat sebuah perumahan yang diperuntukkan kalangan menengah ke bawah dengan harga jual sebesar Rp 25 jutaan dan dapat dicicil setiap bulannya sebesar Rp 90 ribu.
Semua unit-unit di perumahannya laku keras. Kini Elang tengah menimati hasil kerja kerasnya dan sudah memiliki 8 perumahan di bawah naungan Elang Group.
Penasaran dengan kisah Bos muda ini? Yuk simak kisahnya Baca di sini
Sumber : http://www.dream.co.id
Silahkan Baca Info properti Disini :
Langkah Cerdas Untuk Menjadi Developer Properti
Contoh Desain Properti Rumah Idaman Anda
Cara Jualan Properti Via Online
Sistem Informasi Developer PropertiJual Paket Desain Rumah
Langkah Kreatif dan Adaptif Jadi Developer
Tidak ada komentar:
Posting Komentar